Kamis, 08 Maret 2012

Konsep Pendidikan Kelas Internasional Perlu Evaluasi


Eksistensi SBI/RSBI hingga saat ini masih menimbulkan pro dan kontra. Keberadaan SBI/RSBI yang semakin berkembang dari tingkat SD, SMP, dan SMA turut menjadi faktor pendukung beberapa Universitas khusunya fakultas pendidikan untuk membuka Program Kelas Internasional guna memenuhi standar pengajar di sekolah SBI/RSBI. Program Kelas Internasional ini juga dibuka oleh Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang pada program studi Pendidikan Agama Islam, PGMI, dan Pendidikan IPS. Untuk ketiga program studi tersebut dalam penyampaian materinya menggunakan bahasa Inggris, ditambah bahasa Arab untuk program studi Pendidikan Agama Islam. Namun, dalam pelaksanaannya program kelas internasional ini menemukan banyak kendala terutama pada aspek penguasaan materi. Mahasiswa terkesan lebih sibuk mendalami aspek bahasa sedangkan materi yang dikuasai ternyata tidak lebih mendalam dibanding mahasiswa kelas reguler. Alumni dari lulusan program ini juga belum tentu mendapat jaminan untuk menjadi tenaga pengajar di sekolah SBI/RSBI. Oleh karena itu program ini perlu dievaluasi kembali agar tidak terkesan sekedar mengikuti trend.     

Tidak ada komentar: